Senin, 02 November 2015

Hal yang menarik dan berkesan di Universitas Gunadarma

HAL MENARIK YANG ADA DI UNIVERSITAS GUNADARMA

            Entah mengapa kalua kita mendengar kata universitas gunnadarma j1 adalah parikaran motornya yang sangat penuh, mungkin karena mahasiswanya yang banyak, di samping itu lahan parker yang kurang memadai juga menjadi faktor mengapa parkiran gunadarma j1 menjadi begitu padat, biasanya mahasiswa yang sudah tidak mendapatkan tempat parker di gedung j1, akan memarkirkan motornya di ruko sebelah kampus, baik yang ada di samping kiri, maupun di samping kanan. Mahasiswa yang tidak kedapatan parkir motor di gedung j1, biasanya yang datang pada pukul 10.00 wib, itu di tandai dengan di tutupnya pintu masuk parkiran yang di duduki oleh seorang satpam ( babeh ), udah ketahuan penuh, tetapi masih ada saja mahasiswa yang mengemis – ngemis parkiran kepada babeh untuk di carikan parkiran di dalam, terutama wanita yang malas untuk parkir motor di sebelah kampus, mungkin karena terlalu jauh dari gedung j1.

Saran saya untuk permasalahan parkiran penuh ini, lebih baik pihak gundarma untuk membeli lahan di samping kiri dan kanan gedung untuk di buat sebuah bangunan, bukan hanya di gunakan untuk tempat parkir, lahan tersebut juga bisa di gunakan untuk membangun gedung j2,j3,j4 dan j5 yang letaknya cukup berjauhan dari gedung j1. Kalau saran saya bisa terlaksana insyaallah permasalahan parkir bisa teratasi sekaligus gedung j2,j3,j4 dan j5 bisa menjadi 1 saja, sehingga kampus j gunadarma hanya 1 saja yaitu di kalimalang, perkuliahan pun menjadi lebih mudah karena semua gudang saling berdekatan, ini juga memudahkan untuk dosen yang tidak berdomisili di Bekasi, karena tidak akan khawatir ketinggalan bis jemputan lagi, bis tidak perlu memutar ke gedung j3,j4, maupun j5. Hanya 1 tujuan yaitu di kampus j kalimalang.

Saya membuat saran ini karena saya perduli kepada perkembangan kampus gunadarma untuk kedepannya, terutama kampus j, saya yakin apabila kampus j di jadikan satu dikalimalang.


HAL YANG PALING BERKESAN

            Saya adalah mahasiswa tingkat 3 di UNIVERSITAS GUNADARMA, sewaktu saya masih tingkat 2, saya pernah mengikuti kegiatan UKM karate, di dalam UKM tersebut ada acara yang bernama latihan alam, di dalam acara tersebut saya di ajarkan bagaimana teknik karate yang benar, dilatih dari siang hari sampai pagi dini hari, di samping latihan fisik saya juga dibekali pelatihan rohani, yang diantaranya bisa meningkatkan kedisiplinan saya dalam menjalani kehidupan sehari – hari. Nah, pengalaman saya yang berkesan ini pun di mulai disini.

            Saya berangkat ke tempat latihan alam pada pagi hari, tempatnya di villa kaki gunung salak, perjalanan pun begitu menyenangkan karena saya dan teman – teman yang lain menggunakan truk polisi, sehingga terasa kebersamaannya. Tak terasa, saya pun sudah sampai di tempat latihan, saya langsung menurunkan barang bawaan saya, setelah itu saya pun langsung makan siang dan sholat dzuhur, sekitar jam 2 saya pun mulai latihan di tengah persawahan, yang di pandu oleh sensei ( guru karate ) dan senpai ( kakak senior ), dengan suasana yang baru saya pun sangat bersemangat dalam latihan kali ini, karena baru saja turun hujan, tanah pun menjadi berlumpur, baju saya jadi dipenuhi oleh noda lumpur, latihan fisik pertama ini berlangsung sampai sore hari, di sore harinya saya dan teman – teman yang lain bermain outbound, mulai dari mencari bola di sungai, mencari nama kita yang dituliskan pada secarik kertas yang di letakan di tengah sawah, sampai bernyanyi lagu wajib di atas tumpukan lumpur. Tak terasa matahari pun sudah mau terbenam, saya dan teman – teman saya yang lain bergegas untuk mandi dan mengganti pakaian rapih, karena selepas magrib akan ada jamuan makan malam yang akan di lanjutkan acara seminar untuk memupuk jiwa bushido di lama diri karateka ( menanamkan keberanian dalam membela kebenaran tanpa pandang bulu dan semangat latihan seperti seorang samurai ).

            Tepat pada pukul 2.00 dini hari latihan fisik kedua pun dimulai, disini adalah latihan yang sebenarnya, fisik saya di genjot sampai tidak bisa berdiri lagi, yang di awali dengan latihan dasar karate, di lanjut dengan latihan fisik, berguling, tiarap, jalan jongkok, jalan di dalam air, semua saya lakukan untuk mencapai hasil yang maksimal di latihan alam ini. Acara latihan fisik pada malam ini di tutup dengan acara api unggun, yang di selenggarakan di halaman villa, nyanyian dan jamuan sederhana pun melarutkan saya di malam yang penuh dengan kebersamaan ini. Sekitar pukul 4.00 saya dan teman – teman pun berberes dan bersiap untuk istirahat.

            Tak terasa hari pun telah berlalu, tepat pukul 5.30 pagi saya bangun dan langsung bergegas menuju masjid teredekat, setelah sholat subuh saya dan teman – teman langsung kembali ke villa, untuk beristirahat sebentar dan sarapan. Sekitar pukul 9.00 saya dan teman – teman saya berkumpul di lapangan villa, untuk berangkat ke curug seribu yang terletak pada kaki gunung salak, perjalanan pun di mulai, jalan berliku curam dan licin saya lalui dengan perlahan, di jalan menuju curug seribu saya juga menemui hewan – hewan liar, seperti kera dkk, perjalanan yang cukup panjang pun saya lalui, tapi untungnya dalam perjalanan menuju curug seribu saya melewati 3 air terjun, perlu di ketahui bahwa curug seribu dalah air terjun tertinggi se jawa barat. Tak terasa 1 ½ jam pun sudah berlalu, saya pun telah sampai di curug seribu, Susana yang sejuk dan indah membayar lelahku di perjalanan, tak sabar saya pun langsung berenang menikmati air terjun yang masih bersih, airnya sangat sejuk sehingga saya betah berlama – lama berada disini. Sekitar 45 menit saya berenang dan bermain di air terjun ini, saya dan teman – teman saya pun kembali ke villa, dan bergegas untuk  merapihkan baju dan bawaann lainnya, karena saya dan teman – teman akan kembali ke Bekasi.
Pengalaman ini sangat berkesan bagi saya, karena saya mengenal kegiatan baru dan teman – teman baru, tidak hanya itu, saya pun menjadi tambah percaya diri untuk menjalani hidup saya kedepannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Etika, Profesi & Profesionalisme, Modus Komunikasi, IT Forensik dan Peraturan UU ITE

1. Pengertian Etika Pengertian Etika (Etimologi), berasal dari bahasa Yunani adalah “Ethos”, yang berarti watak kesusilaan atau ada...